Pesta Demokrasi SMP Negeri 1 Paguyaman Hadirkan Aleg DPRD Kab.Boalemo Arman Naway sebagai Panelis


SMP Negeri 1 Paguyaman kembali menorehkan warna baru dalam dunia pendidikan melalui pesta demokrasi siswa yang berlangsung meriah dan penuh semangat. Acara ini menghadirkan anggota DPRD Kabupaten Boalemo, Arman Naway, sebagai panelis utama sekaligus inspirator bagi para calon pemimpin muda sekolah.


Dalam kesempatan tersebut, Pak Arman, yang juga merupakan alumni SMP Negeri 1 Paguyaman, menyapa satu per satu calon ketua dan wakil ketua OSIS dengan penuh kehangatan. Suasana menjadi semakin hidup ketika beliau mengenang masa-masa indah semasa sekolah, sembari memberikan motivasi agar para siswa memiliki mental yang kuat dan jiwa demokratis dalam setiap langkah kepemimpinan

Menjadi pemimpin berarti siap ditempa. Demokrasi bukan sekadar ajang memilih, tetapi wadah untuk belajar mendengarkan, menghargai, dan melayani,” ujar Pak Arman dalam sambutannya yang disambut tepuk tangan meriah dari para siswa.

Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Paguyaman, Ferti Odja, S.Pd., M.Pd., menegaskan bahwa kegiatan pesta demokrasi di sekolah merupakan bagian penting dari pendidikan karakter.

“Implementasi demokrasi di sekolah merupakan wujud nyata implementasi Profil Pelajar Pancasila di kalangan siswa. Melalui kegiatan seperti ini, anak-anak belajar berdemokrasi dengan santun, menghargai perbedaan, dan bertanggung jawab terhadap pilihan mereka,” ujarnya dengan penuh makna.

Acara semakin menarik dengan tahapan debat kandidat yang diikuti oleh lima pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS. Dalam sesi debat, masing-masing pasangan memaparkan visi dan misi unggulan mereka, mulai dari peningkatan literasi sekolah, penguatan kegiatan ekstrakurikuler, hingga program lingkungan sekolah hijau.

Debat berlangsung dinamis namun tertib, mencerminkan semangat demokrasi yang sehat di kalangan pelajar. Para kandidat tampil percaya diri, menjawab pertanyaan panelis dengan argumentasi yang tajam dan penuh ide segar.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar pesta demokrasi, tetapi juga menjadi panggung pembelajaran karakter dan kepemimpinan bagi generasi muda Paguyaman, menumbuhkan harapan akan lahirnya calon pemimpin masa depan yang berintegritas, visioner, dan berjiwa Pancasila.

Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler

نموذج الاتصال